Minggu, 27 Juni 2021

Coretan dari Distribusi Hingga Kesehatan dan Keselamatan Kerja & Lingkungan (K3L)

PLN UP3 Mataram

Rasanya baru sebentar kerja di PLN, dari tahun 2014 hingga saat ini (2021). hmm... udah 7 tahun yah :) bentar lagi winduan hihihi. Semoga bisa bekerja dengan baik (pesan alm. ajik). Awal dapet SK pegawai, penempatan di Tanjung Lombok Utara di bagian TE (transaksi Energi). yah... tapi hanya 9 bulan bertahan disana. karena sesuatu dan lain hal akhirnya dipindah ke Kota :) Kota Mataram euyy. Dari desa pulang ke kota. di Mataram dapat dibagian distribusi, Jaringan, lebih tepatnya di pemeliharaan. Saya merasa belum banyak ilmu yang saya serap di bagian ini. mentok mentokmengurusi tagihan yantek (pelayanan teknik), sedikit buat RAB, bantu bantu buat SKKI SKKO, laporan gangguan dan serabutan lainnya misalnya juga tekadang ikut ke lapangan untuk mengecek pekerjaan. karena sesuatu dan lain hal akhirnya saya lengser ke bagian kauangan. di keuangan ketemu lagi dengan tagihan tagihan dari bebagai bidang. tugasnya hanya verifikasi tagihan, mudah ? iya tentu tapi harus teliti dan kalau ada tagihan yang belum tebayar yah yang veifikasi yang pasti ditanyakan. yah siap siap harus lembur di akhir atau awal bulan juga kalau di bagian ini. hihihi.
Dan pada akhirnya di tahun 2019, saya pindah ke Bali :)
Sewaktu Keliling Sosialisasi di Seputaran ULP Tabanan

Senin, 01 April 2019

Menerapkan Life Time dan LifeTime ? Gerakan Penanggulangan Kejadian Yang Tidak Dapat Di Prediksi Pada Material dan Aset di Jaringan

Bulan ini merupakan bulan yang mana dinamakan bulan bermusim pancaroba pada letak geografis yang menyebar. Jika di Mataram sendiri rentan dengan teriknya cahaya matahari yang menyababkan temperatur pada peralatan dan material suhunya atau temperaturnya dapat berangsur angsur mempengaruhi life time dari material atau asetnya. Jika letaknya eksisting, itu bisa ditanggualangi dengan pemeliharaan rutin seperti inspeksi rutin serta pemeliharaan. 

Ini juga mempengaruhi life time aset/material (jika pada aset atau material diartikan sebagai ketahanan dari benda itu sendiri) dan life time pelanggan (ketahanan pelanggan terhadap suatu kejadian yang terjadi karna gangguan yang tidak dapat di prediksi). 

Pelanggan disini dapat diartikan secara awam, yaitu pelanggan yang dimulai dari tegangan rendah, menengah ataupun tegangan tinggi, mungkin ada yang ekstra tinggi kali ya ? apapun itu, yang terpenting adalah bagaimana cara melayani nya sehingga dapat mempertahankan life time pelanggan tersebut serta kepuasan dan keterhandalan dapat dijjaga. 

life time material dan aset tentu dapat dijaga dengan pemeliharaan rutin, misalnya letak eksisting suatu tiang yang berada diantara tanah yang agak lembek dan bergelombang, memerlukan suatu pondasi dengan ukuran dan kedalam tertentu beserta material pondasi tersebut untuk menyangga tiangnya. kemudian material yang bertanggar pada tiang yaitu, aksesoriesnya juga mempunyai life time dengan pengaruh eksternal dan internalnya. dengan pemeliharaan yang baik maka life time material dan aset bisa terjadi secara continue. 

Rabu, 04 April 2018

Pusat Pembangkit Tenaga Listrik

Pembangkit listrik adalah bagian dari alat industri yang dipakai untuk memproduksi dan membangkitkan tenaga listrik dari berbagai sumber tenaga, seperti PLTU, PLTN, PLTA, PLTS, PLTSa, dan lain-lain. Bagian utama dari pembangkit listrik ini adalah generator, yakni mesin berputar yang mengubah energi mekanis menjadi energi listrik dengan menggunakan prinsip medan magnet dan penghantar listrik. Mesin generator ini diaktifkan dengan menggunakan berbagai sumber energi yang sangat bemanfaat dalam suatu pembangkit listrik. (sumber : wikipedia)

Pembangkitan tenaga listrik dilakukan dengan cara memutar generator sinkron sehingga didapatkan tenaga listrik arus bolakbalik tiga fasa. Tenaga mekanik yang dipakai memutar generator listrik didapat dari mesin penggerak generator listrik atau biasa disebut penggerak mula (primover). Proses pembangkitan tenaga listrik adalah proses konversi tenaga primer (bahan bakar atau potensi tenaga air) menjadi tenaga mekanik sebagai penggerak generator listrik dan selanjutnya generator listrik menghasilkan tenaga listrik. (sumber : klik disini)

Ada banyak jenis dari Pusat Pembangkitan Tenaga Listrik yang beroperasi di Indonesia. Secara garis besar, dapat dikelompokkan menjadi dua (2) kelompok besar, yaitu Pusat Pembangkitan Listrik Termal, dan Pusat Pembangkitan Non-Termal. Pusat Listrik Termal adalah pusat pembangkitan tenaga listrik yang melibatkan proses panas (thermal) dalam pembangkitan tenaga listriknya, umumnya tipe pembangkitan ini membutuhkan bahan bakar yang berasal dari bahan bakar fosil sedangkan Pusat Pembangkitan Listrik Non-Termal, dimana dalam proses pembangkitan tenaga listrik, menggunakan sumber energi lain (alternatif) selain bahan bakar fosil, sehingga tidak melibatkan proses panas (thermal).


Selasa, 03 April 2018

Ritual CoC (Code of Conduct) Online

Workflow Aplikasi KOMANDO

CoC adalah suatu kegiatan yang dilakukan secara rutin dan sudah menjadi budaya perusahaan untuk menyampaikan arahan, inspirasi, diskusi dari Pimpinan kepada semua anggota pegawai di PLN. Dengan CoC ini diharapkan pegawai / insan PLN dapat memahami dan melaksanakan Visi, Misi, Tujuan Perusahaan, Tata Nilai Perusahaan, Hubungan Antar Insan PLN, Kepemimpinan PLN, Sikap Korporasi Terhadap Hubungan Eksternal, GCG (Good Corporate Governace).

Dimana budaya Perusahaan tidak lepas dari tiga pokok penting yaitu kunci kinerja pegawai, identitas perusahaan, tujuan perusahaan.

1. Kunci Kinerja Pegawai
Setiap karyawan dengan posisinya masing-masing memiliki peran sentral dalam kesuksesan bisnis. Budaya perusahaan yang terimplemantasi dalam kinerja karyawan, akan menjadikan mereka nyaman, tenteram dan bahagia dalam bekerja.

2. Identitas Perusahaan
Setiap organisasi membutuhkan identitas yang dapat memudahkan pihak intern dan ekstern untuk mengingatkannya.

3. Tujuan Perusahaan
Implementasi budaya perusahaan akan menjadikan perusahaan lebih transparan dalam segala hal. transparasi dalam setiap divisi didukung loyalitas, profesionalisme, kreativitas, dan ketekunan setiap pihak maka perusahaan akan sukses.

VISI PLN : Diakui sebagai perusahaan kelas dunia yang bertumbuh kembang, unggul dan terpercaya dengan bertumpu pada potensi insani.

1. Kelas Dunia
Barometer standar kualitas pelayanan dunia, memiliki cakrawala pemikiran yang mutakhir, terdepan dalam pemanfaatan teknologi, haus akan kesempurnaan kerja dan prilaku, merupakan perusahaan idaman bagi pencari kerja.

2. Bertumbuh Kembang
Mampu mengantisipasi berbagai peluang dan tantangan usaha, konsisten dalam mengembangkan standar kinerja.

3. Unggul
Terbaik, terkemuka dan mutakhir dalam bisnis kelistrikkan, fokus dalam usaha mengoptimalkan potensi insani, peningkatan kualitas input, proses dan output produk dan jasa pelayanan secara berkesinambungan.

4. Terpercaya
Memegang teguh etika bisnis, konsistensi memenuhi standar layanan yang dijanjikan, menjadi perusahaan favorit pada pihak yang berkepentingan

5. Potensi Insani
Berorientasi pada pemenuhan standar etika dan kualitas, kompeten, profesional, dan berpengalaman.

MISI PLN :

1. Menjalankan bisnis kelistrikan dan bidang lain yang terkait, berorientasi kepada kepuasan pelanggan, anggota perusahaan dan pemegang saham.

2. Menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat

3. Mengupayakan agar tenaga listrik menjadi pendorong kegiatan ekonomi masyarakat

4. Menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan


Senin, 02 April 2018

Green Bowl Beach Bali



Green Bowl Beach adalah salah satu pantai indah yang terletak di Unggasan, Kuta Selatan Kabupaten Badung. Selain indah pantai ini juga tersembunyi seperti layaknya private area. Balum terlalu banyak pengunjung disini. Justru itu selain tempatnya indah dan tersembunyi tentunya wisatawan akan tertarik untuk mengunjunginya. Untuk menikmati keindahan yang tersembunyi ini kita hanya mengeluarkan kocek sebesar Rp. 5000,- (Lima Ribu Rupiah) saja per orangnya. 

Ketika kita masuk, kita dapat memarkirkan kendaraan pada parkir yang telah tersedia, kemudian kita membayarkan tiketnya. Di deket parkiran kita disambut dengan para pedagang yang menjajakan dagangannya. Ada yang menjajakan makanan-makanan serta minuman juga gelang gelang/ barang kerajinan untuk oleh oleh. Disarakan untuk membawa bekal terutama minuman. Karena lumayan menguras cairan kita untuk mencapai pantai ini. 

Untuk mencapai pantai, kita harus melewati kurang lebih ratusan anak tangga, dimana di kiri dan kanan nya terdapat pohon-pohon yang rimbun. Hati hati ya saat menuruni anak tangga ini, ada jalan yang agak berliku dan lumayan curam. Setalah kita berhasil melewati anak tangga, rasa capek kita akan terbayarkan dengan pemandangan pantai yang indah. Di pinggiran pantai terdapat cekungan seperti sebuah gua. Gua ini bisa digunakan sebagai tempat berteduh atau duduk duduk sekedar menikmati keindahan pantai atau bisa digunakan sebagai spot foto kita.

Disarankan jika berkunjung kesini pada pagi atau sore hari. karena jika sudah menjelang siang, bagi yang tidak mau kepanasan atau kulitnya menghitam. Tapi kalau yang sengaja datang untuk berjemur mendapat kulit yang eksotis boleh boleh saja datang pada siang hari. 

Selain menikmati keindahannya kita juga dapet bermain ombak disni. Bagi kalian yang kesini nggak bakalan nyesel deh. Bagi kalian yang hobi jalan-jalan kesini yuk melancong kesini !


Rabu, 29 November 2017

Hawa Kebimbangan

Dalam tawa terdengar nestapa
Kadang memuncak hari demi hari
Memandang masa depan 
Saat itu juga mati rasa
Tanpa rasa nestapa, tetapi marah 
Marah dengan diri..
Tanpa beraturan...
Memanggil hawa kejahanaman
Mencoba menaruh tangan di depan dada
Elus mengelus dengan lembut
Inilah jalan kehidupan..
Menantang tapi terkadang diam
Dengan rasa-rasa kebimbangan
Terkadang....
Kala itu...

Senin, 27 November 2017

COC & Mutasi Pegawai

Senin yang cerah untuk memulai aktivitas, tetapi mata ini tidak mendukung (ngantuk) karena subuh tadi baru sampai di lombok. Sama seperti kemarin-kemarin, masih belum ada jobdesk rutin. Sebenernya banyak kerjaan tapi belum ngerti ngerjainnya, maunya belajar tetapi orang-orang pada sibuk ngerjain kerjaan kantornya. Tadi pagi juga diadakan COC/Code Of Conduct semacam pengarahan atau breafing di PLN. Bapak Manager yang memimpin langsung COC nya, diawali dengan inspirasi pagi, kemudian brefing mengenai pekerjaan dimasing-masing bidang. Terakhir ditutup dengan pembagian SK (Surat Keputusan) untuk mutasi bagi para pegawai.  Sedih rasanya berpisah dengan teman-teman yang pindah ke luar dari area mataram. Semoga teman-teman yang menerima SK tetap amanah dalam menjalani tugasnya yang baru juga betah ditempat yang baru.
Padahal sebenernya saya berharap mendapatkan SK pindah juga, kalau bisa di Bali hhehheheeh mudah mudahan ya. Ya Tuhan semoga dapet yang terbaik saja Astungkara. Temen-teman yang dapat SK sudah mulai pindah setelah tanggal 5 Desember. Semoga pengganti teman-teman yang pindah digantikan dengan orang yang baik-baik ya.
Terimakasih juga buat temen-temen yang akan mutasi atas traktiran makannya. Semoga berkah ya. Dimana bumi dipijak disana langit dijunjung, begitulah peribahasa yang pas untuk teman-teman yang mutasi. Semoga berkah ya di tempat yang baru. Dimana pun kita tinggal atau berada harusnya mengikuti/menghormati adat istiadat di tempat tinggal.